ARTICLE CERDAS
SERBA BISA

UPGRADE wawasan Moms seputar tumbuh kembang Si kecil supaya menjadi
ANAK CERDAS SERBA BISA.

Kenali Bakat Si Kecil Sejak Dini

Kenali Bakat Si Kecil Sejak Dini

Setiap anak dilahirkan dengan bakat, begitu juga dengan anak-anak Generasi Alpha. Mereka adalah anak- anak istimewa. Hanya terkadang bakat si Kecil sulit dikenali karena biasanya anak tertarik pada banyak hal dan sulit fokus pada satu hal. Akibatnya, bakat yang sebenarnya dimiliki si Kecil jadi tersembunyi. Untuk itu, penting bagi Moms untuk memerhatikan kemampuan yang ada pada diri anak. Berikut cara mengetahui bakat anak yang bisa Moms terapkan di rumah:

Bentuk lingkungan kreatif
Cara ideal untuk menguasai keterampilan apa pun adalah dengan menikmati prosesnya. Untuk itu agar anak dapat terampil, biarkan ia bebas berkreasi. Ciptakan lingkungan yang kreatif yang dapat memicu rasa ingin tahu si Kecil. Dengan cara ini bakat anak akan lebih mudah dikembangkan dan dikenali. Si Kecil pun bisa tumbuh menjadi seorang pembelajar yang bersemangat.

Mengeksplorasi hal baru
Biarkan si Kecil mencoba berbagai aktivitas baru, seperti memasak, menjahit, menulis, hingga bermain ice skating, berkuda, dan lain-lain. Lihat apakah dia mempunyai minat terhadap aktivitas baru tersebut karena ada kemungkinan bakat anak tumbuh di bidang baru itu.

Mendengarkan cerita anak
Advanced Generation tentu banyak menceritakan pengalamannya kepada Moms. Tugas kita sebagai orang tua adalah menjadi pendengar yang baik. Dari cerita itu terkadang kita dapat menangkap informasi tentang minat yang disukai anak sehingga kita dapat mengasahnya dengan optimal.

Tanamkan pentingnya berlatih
Bakat akan percuma bila tidak diasah. Daftarkan anak pada berbagai kegiatan ekstrakurikuler yang sesuai dengan keinginan anak. Moms juga perlu selalu mengingatkan agar si Kecil rajin berlatih. Ketekunan, kesabaran, dan kerja keras adalah kunci untuk menjadikan bakat anak semakin cemerlang.

Lakukan tes
Ada berbagai macam tes yang bisa Moms lakukan untuk mengetahui potensi dan kemampuan anak. Beberapa tes yang bisa dicoba yaitu tes IQ, tes bakat, dan tes kognitif. Setelah mengikuti tes, Moms bisa berkonsultasi hasilnya dengan ahlinya dan melihat potensi yang ada pada diri anak.

Pilih Sekolah Berkualitas
Sekolah juga menjadi faktor besar dalam mengembangkan bakat anak. Jangan lupa, anak-anak menghabiskan sebagian besar waktunya di sekolah. Mereka memerlukan bimbingan guru-guru yang ahli di bidangnya. Oleh karena itu, pilihlah sekolah yang memiliki kualitas terpercaya. Moms bisa menilainya dari kurikulum dan latar belakang para gurunya.

Selamat mengenali bakat anak dan semoga bakat si Kecil dapat terasah dengan optimal!

Sumber:
https://noida.cambridgeschool.edu.in
https://homeguruworld.com